Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lotim Diluncurkan, Pj Bupati Ingatkan Kerja Kolaboratif
Penjabat Bupati Lombok Timur H. Muhammad Juaini Taofik pada kesempatan tersebut menyampaikan rasa syukur atas peluncuran tahapan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024. Karena itu ia mendorong masyarakat untuk secara aktif berperan mulai dari memastikan terdaftar sebagai pemilih, termasuk para pemilih pemula.
Pj. Bupati juga mengingatkan kerja kolaboratif seluruh penyelenggara Pemilu menjadi kunci sukses penyelenggaraan Pilkada nantinya. Dengan demikian partisipasi pemilih dapat meningkat, pun kualitas Pilkada yang berujung pada pemimpin yang memiliki legitimasi serta membawa Lombok Timur lebih maju dari kondisi saat ini.
Sementara itu Ketua KPU Lombok Timur Ada Suci Makbullah mengajak masyarakat yang hadir menyaksikan kegiatan tersebut agar mengetahui rekam jejak pasangan calon yang akan berkompetisi nantinya. Menurutnya demokrasi memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk menentukan pemimpin Lombok Timur lima tahun ke depan. Karena itulah tagar yang dipilih untuk Pilkada 2024 nanti adalah Pilada untuk Gumi Patuh Karya. Tagar tersebut juga dipilih karena jumlah penduduk yang padat serta melahirkan tokoh-tokoh yang memiliki kontribusi bagi daerah maupun nasional.
Ada pun menyampaikan sejumlah rangkaian tahapan pemilihan, seraya berharap peningkatan partisipasi masyarakat dalam Pilkada mendatang. Ia meminta semua pihak, termasuk partai politik, dapat berkontribusi memberikan pendidikan politik kepada masyarakat. Ia meyakini masyarakat masih memiliki kepercayaan terhadap sistem penyelenggaraan demokrasi tersebut.
Pada kegiatan yang dihadiri Forkopimda, perwakilan partai politik, pimpinan OPD dan berbagai unsur tersebut diluncurkan pula maskot Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lombok Timur yaitu Si Patuh yang merupakan burung merpati mengenakan pakaian adat sasak membawa paku dan kertas suara. Dipilihnya Burung Merpati yang merupakan simbol perdamaian diharapkan dapat mewujudkan pelaksanaan Pilkada yang berjalan damai, aman, dan lancar dengan dukungan semua pihak. (*)
Post a Comment