PERISTIWA
BREAKING NEWS: Minibus Alami Kecelakaan di Jalur Wisata Pusuk Sembalun
LOMBOK TIMUR - Kecelakaan tunggal kembali terjadi di jalan jurusan Pusuk Sembalun, tepatnya di jalan Desa Sajang menuju Desa Bilok Petung, Kecamatan Sembalun, Kabupaten Lombok Timur (Lotim) sekitar pukul 10:30 Wita, Kamis 11 Januari 2024.
Informasi yang dihimpun media ini, kronologis kejadian awalnya mobil roda 4 j Mitsubishi jenis engkel dengan Nopol DR 7915 KA yang dikendarai oleh, Rosikin (50 tahun) datang dari arah Sembalun menuju KLU. Pada saat melintasi turunan di Pusuk Sajang Kecamatan Sembalun, mobil mengalami rem blong sehingga pengemudi langsung membanting stir ke arah kiri yang menyebabkan mobil terbalik.
Akibat insiden ini, sopir yang diketahui asal Desa Mamben, Kecamatan Wanasaba mengalami dislukasi tulang atau keseleo. Beruntung insiden kecelakaan ini tidak menimbulkan korban jiwa, 11 orang penumpang yang berada di dalamol mobil hanya mengalami luka bervariasi di bagian tubuhnya.
Kasi Humas Polres Lotim, Iptu. Nicolas Oesman membenarkan insiden kecelakaan di Jalur Pusuk Sembalun. Pihak kepolisian Sektor Sembalun sudah mengecek lokasi kecelakaan tunggal dan membawa para korban untuk mendapatkan perawatan medis ke Puskesmas terdekat. "Untuk kendaraan belum bisa dievakuasi karena keterbatasan alat," terangnya.
Dari olah TKP, lanjut Nicolas, kecelakaan tunggal terjadi diakibatkan karena rem blong berdasarkan keterangan korban. Saat itu, korban tidak bisa mengendalikan kecepatan kendaraannya pada saat dilakukan pengereman sehingga terjadi kecelakaan tunggal (OC). (yon)
Via
PERISTIWA
Post a Comment