EKONOMI DAN BISNIS
Bangun Sinergitas, DPD ASKONAS NTB Lakukan FGD Bersama Bank NTB Syari'ah
Asosiasi Kontraktor Nasional (ASKONAS) NTB melaksanakan Focus Group Discussion (FGD) bersama Bank NTB Syari'ah, Kamis 16 Maret 2023. |
Lombok Timur - Asosiasi Kontraktor Nasional (ASKONAS) NTB terus mendukung pelaksanaan pengerjaan proyek agar berjalan lancar yang dilakukan oleh para anggotanya. Salah satu langkah dilakukan berupa membangun sinergitas dengan Bank NTB Syariah cabang Selong.
Demikian dijelaskan Ketua DPD ASKONAS NTB, H. Taufan Sukma dalam acara Focus Group Discussion (FGD) antara Bank NTB Syari'ah dan DPD ASKONAS NTB bertempat di Lesehan Sekar Asri Kelurahan Sekarteja Kecamatan Selong, Kamis 16 Maret 2023.
Kegiatan ini mengambil tema, "Sinergitas dan Peran Bank NTB Syari'ah Dalam Mendukung Pembiayaan Proyek Pengadaan Barang dan Jasa Serta Konstruksi Bagi Anggota ASKONAS NTB".
Maka dari itu, kata dia, sinergitas antara Bank NTB Syari'ah dan ASKONAS yang merupakan amanah AD/ART untuk mengatasi segala permasalahan anggotanya. Dimana persoalan yang sering dihadapi oleh anggota maupun calon anggota berupa pembiayaan dana awal dalam mengerjakan suatu proyek.
"Kita bersinergi dengan Bank NTB Syari'ah karena merupakan bank daerah. Sehingga ke depan sinergitas yang dibangun antara Bank NTB Syariah dengan ASKONAS dapat memberi dampak positif bagi pembangunan di daerah," jelasnya.
Apabila sinergitas pembiayaan ini berjalan dalam bentuk Memorandum of Understanding (MoU), maka DPD ASKONAS NTB akan mengeluarkan rekomendasi bagi anggotanya yang mendapat proyek.
Pemberian rekomendasi itupun terlebih dahulu akan melihat jenis dan ketentuan pekerjaan dibidang konstruksi, pengadaan barang dan jasa. Sehingga dari ASKONAS dapat mempertanggungjawabkan pembiayaan yang diberikan Bank NTB Syariah nantinya.
"FGD ini kita laksanakan untuk membangun sinergitas dengan Bank NTB Syari'ah dari segi pembiayaan. Dimana modal awal dalam mengerjakan suatu proyek menjadi kendala bagi para kontraktor," tegasnya.
Ketua Panitia yang juga Sekretaris DPC ASKONAS Lotim, H. Abdul Aziz menyebutkan jumlah anggotanya saat ini sebanyak 15 orang yang bergerak dibidang pengadaan barang dan jasa serta konstruksi.
FGD ini juga sebagai wadah lebih memperkenalkan ASKONAS terhadap anggotanya. Termasuk untuk edukasi supaya anggota memahami hak dan kewajibannya kepada negara baik sebelum dan sesudah menyelesaikan pekerjaannya. (SY/*)
Post a Comment