Lampaui Target, Kontingen Lotim Dulang 31 Medali Emas pada Porprov NTB ke - XI
"Alhamdulillah kita sudah lampaui raihan emas Porprov 2018 silam. Pada Porprov NTB ke - XI Lotim, kita berhasil mengoleksi 31 medali emas, " ungkap Ketua KONI Lotim, H. L. Makbul Maya, Kamis 23 Februari 2023.
Menurutnya, target Kontingen Lotim pada Porprov NTB ke-XI minimal mampu melampaui target Porprov tahun 2018 lalu. Ternyata harapan tersebut menjadi nyata, di hari kelima pelaksanaan Porprov XI/2023, Lotim telah meraih 31 medali emas.
"Meningkatnya raihan medali emas inipun tak lepas dari sumbangsih cabor baru tanpa mengenyampingkan cabor lama yang ikut pada Porprov NTB ke-XI yang juga ikut menyumbangkan medali. Seperti halnya Cabor Petanque dan cabor lainnya," katanya.
Hingga hari kelima pelaksanaan Porprov NTB ke-XI, kontingen Lotim setidaknya sudah mengoleksi 31 medali emas, 33 perak, 40 perunggu. "Cabor lama dan cabor baru memiliki sumbangsih yang luar biasa. Selalu ada kejutan di setiap nomornya," sebutnya.
Makbul Maya mengatakan, masih banyaknya cabor yang menyisakan pertandingan, harapan tambahan raihan medali dapat menambah pundi pundi medali bagi Lombok Timur.
Sementara itu, Pelatih Panjat Tebing Lotim, Raisin mengatakan untuk Cabor Panjat Tebing sendiri sudah sesuai target. Yakni torehan 2 medali emas, dan 3 perunggu. "Panjat Tebing target 2 medali emas. Alhamdulillah sudah sesuai target," Katanya.
Dua medali emas itu berhasil di rebut oleh, Joni Kasria di nomor Combine dan Boulder perorangan putra. Menurutnya raihan ini sudah sesuai dengan perjuangan latihan yang di gelar selama beberapa tahun terakhir untuk menyiapkan atlet tampil di Porprov 2023. "Latihan keras atlet kita terbayarkan," tandasnya. (yon)
Post a Comment