BERITA
Jembatan Ambruk, Puluhan Personel Koramil 1615-05/Masbagik dan Warga Gotong Royong Bangun Jembatan Alternatif
Pembuatan jembatan sementara, warga dan personel TNI dari Kodim 1615/Lotim itu juga membuat saluran air di bagian kiri kanan jalan. |
Lombok Timur (aksarantb.com) - Tingginya curah hujan beberapa hari terakhir mengakibatkan ambruknya jembatan perbatasan yang menghubungkan Desa Pringgasela Timur dengan Desa Pengadangan Kecamatan Pringgasela Kabupaten Lombok Timur.
Danramil 1615-05/Masbagik, Letnan Satu Inf Hasan Basri bersama belasan anggotanya dan masyarakat setempat menggelar gotong royong pembangunan jembatan sementara yang terbuat dari bambu, Sabtu (12/11).
Selain pembuatan jembatan sementara, warga dan personel TNI dari Kodim 1615/Lotim itu juga membuat saluran air di bagian kiri kanan jalan.
"Alhamdulillah hari ini kami dan masyarakat bergotong royong membuat jembatan sementara dari bambu yang bisa digunakan untuk menghubungkan kedua desa," ungkap Danramil.
Setelah dilakukan pembersihan sisa-sisa jembatan yang ambruk, langsung dibuatkan jembatan sebagai jalan alternatif bagi para pejalan kaki baik dari Desa Pringgasela Timur maupun Desa Pengadangan.
Sesuai rencana, lanjut Hasan Basri, dalam waktu dekat jembatan ini akan dibangun ulang oleh Pemerintah Daerah dengan panjang 7 meter dan lebar 3 meter sehingga bisa juga digunakan oleh pengendara baik roda dua maupun roda empat.
"In syaa Allah semoga ini segera bisa terealisasi oleh Pemerintah Daerah sehingga aktivitas masyarakat berjalan seperti sediakala," pungkasnya.
Terlihat hadir di lokasi gotong royong Sekda Lotim Drs. HM. Juaini Taofik, Kalak BPBD, anggota Polsek Pringgasela dan Kades Pringgasela Timur. (AK-NTB/02)
Via
BERITA
Post a Comment