PENDIDIKAN
Mahasiswa FT Universitas Hamzanwadi Magang di Geopark Rinjani
Lombok Timur (aksarantb com) -
Mahasiswa Teknik Informatika Fakultas Teknik (FT) Universitas Hamzanwadi melakukan magang industri di Geopark Rinjani Mataram. Penyerahan mahasiswa berlangsung Rabu (20/07/2022) di Mataram.
"Magang industri yang dilakukan mahasiswa ini merupakan Program Kompetisi Kampus Merdeka (PKKM) dari Kemendikbud Ristek Dikti," ujar Wakil Dekan I Universitas Hamzanwadi, Hariman Bahtiar.
Para peserta magang akan mengembangkan ilmu pengetahuan mereka dalam bentuk pengembangan website dan membuat konten video yang akan mendukung kegiatan Geopark Rinjani selaku geopark dunia.
Disebutkan, Geopark Rinjani telah mendapatkan pengakuan sebagai global geopark sejak 2018. Pada tahun yang sama juga ditetapkan sebagai zona inti dari area Cagar Biosfer Lombok.
"Untuk menguatkan eksistensinya maka dibutuhkan upaya untuk mempertahankan statusnya. Disitulah peran mahasiswa termasuk membuat konten video dan lainnya,"ujarnya.
Geopark Rinjani lanjut Hariman, masuk dalam Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) dan Kawasan Pengembangan Pariwisata Nasional (KPPN) NTB.
Untuk itulah, dibutuhkan ikhtiar bersama untuk memberikan kontribusi semua pihak agar NTB menjadi daerah yang maju dan berdaya saing dengan daerah lain di Indonesia.
Selain magang di Geopark Rinjani, sejumlah mahasiswa Prodi Teknik Informatika Fakultas Teknik juga diserahkah untuk magang industri di perusahaan Tabina Saintekno Mataram.
Magang industri di perusahaan tersebut berupa riset dan software development guna mempraktikkan teori yang telah mahasiswa dapatkan di ruang kuliah.
"Kita berharap mereka mampu menerapkan teori ke dalam praktik langsung bagi mahasiswa untuk mengembangkan diri sejak dini sebagai modal mereka di luar nanti," harapnya.
Ia menyebutkan, melalui praktek magang ini mahasiswa akan mendapatkan konversi dalam nilai kuliah mereka dan mendapatkan sertifikat sebagai pendamping Ijazah dan bukti mereka ahli.
"Jadi itulah keuntungan yang yang diperoleh mahasiswa magang. Mereka bisa menunjukkan bukti pengalaman kerja nanti,"ucapnya. (AK-NTB/02)
Via
PENDIDIKAN
Post a Comment