Peringatan Hari Pahlawan, H. M. Djamaluddin Ajak Teladani Pahlawan Bangsa
Foto: Ketua YPH PPD NWDI, H. M. Djamaluddin |
Lotim - (aksarantb.com)
Ketua YPH-PPD NWDI, H. M. Djamaluddin mengajak semua elemen bangsa untuk meneladani para pahlawan kusuma bangsa. Karena dengan jasa, bangsa Indonesia terlepas dari penjajahan.
Adik kandung TGB Zainul Majdi itu menyebutkan, kondisi bangsa Indonesia saat ini sedang mengalami berbagai rintangan dan cobaan. Bahkan semua negara di belahan dunia juga mengalami hal yang sama.
"Dua tahun terakhir ini kita melihat bahwa dunia dan negara kita juga dilanda pandemi Covid-19," papar Djamaluddin saat menyampaikan amanat upacara peringatan Hari Pahlawan, Rabu 10 November 2021.
Covid ini menurutnya, telah mengajarkan semua elemen masyarakat hidup dalam Desa Global atau Global Village. Dimana antara satu negara dengan negara lainnya, sehingga penyebaran pandemi Covid-19 ini cepat sekali melanda dunia.
Disisi lain, pandemi ini membuat respon umat manusia dalam masa pandemi ini juga menyebabkan akselerasi teknologi informasi semakin cepat sehingga hal ini menyebabkan arus informasi yang begitu cepat berkembang.
Kandidat doktor itu juga melihat bahwa arus informasi saat ini hampir tidak ada batas ruang dan waktu yang tentunya membawa dampak yang positif dan juga negatif bagi masyarakat.
"Dengan adanya arus informasi yang demikian pesat maka kita semua terutama generasi muda harus siap menghadapi tantangan dan bisa memilah informasi yang sesuai dengan karakteristik para santri," pesannya.
Ia berharap para santri harus mampu menjaga sikap dan semangat. Terlebih lagi pada momentum peringatan hari pahlawan saat ini, para santri selaku generasi muda harus hadir sebagai penerus perjuangan.
"Karena itu, santri harus terus menerus melakukan persiapan diri sebagai generasi yang terbaik dalam melanjutkan perjuangan para pahlawan Kusuma Bangsa," harapnya.
Pria yang ahli programmer itu juga berharap agar santri sebagai generasi yang bisa melanjutkan, membawa Indonesia menjadi negara yang maju.
Kepada peserta upacara yang terdiri dari dewan guru se-YPH PPD NWDI ia mengingatkan, sebagai pendidik, tantangan guru juga tidak kalah beratnya dalam mempersiapkan generasi muda masa depan.
"Ke depan kita harus terampil dalam segala bidang, tetapi pada saat yang sama juga mempertahankan identitas, jati dirinya sebagai anak bangsa dan juga sebagai umat muslim," tegasnya.
Melihat tantangan dalam hal teknologi dan informasi, maka ia mengajak semua pihak mempersiapkan generasi muda agar awas dengan teknologi tetapi juga mampu berkompetisi di dunia, dengan jiwa-jiwa kepahlawanan yang diwarisi.
Ia juga berpesan agar menjaga generasi muda tidak terjun pada hal-hal yang negatif, seperti narkoba. Karena narkoba ini menjadi tantangan besar pada saat ini selain tentunya adalah nikotin.
"Semoga dengan semangat pahlawan nasional kita dari Nusa Tenggara Barat TGKH Muhammad Zainuddin Abdul Madjid mampu kita warisi untuk melanjutkan perjuangannya," tutupnya. (AK-NTB/01)
Post a Comment