Terduga Pencuri Motor di GOR Badminton Masbagik Diringkus Polisi
Pelaku Curanmor di Masbagik saat diamankan di Mapolres Lotim beserta barang bukti, Kamis 7 Oktober 2021. |
Lotim - (aksarantb.com)
Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Lombok Timur (Lotim) menangkap, ER (19) terduga pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang terjadi di parkiran GOR Badminton Sinar Pagi Sport Kampung Peratoh Desa Masbagik Selatan Kecamatan Masbagik.
"Pelaku kami tangkap di kos-kosan yang beralamatkan di Karung Sukun Kecamatan Selong tanpa perlawanan,"terang IPTU. Muh. Fajri, kemarin.
Dijelaskannya, peristiwa pencurian tersebut terjadi pada hari, Kamis tanggal 30 September 2021 sekitar pukul 18.00 Wita saat pelapor datang ke GOR Badminton Sinar Pagi Sport Masbagik untuk latihan badminton.
Korban kemudian memarkirkan sepeda motornya dengan keadaan tidak terkunci stang. Bahkan kunci motor tertinggal di sepeda motornya yang kemudian ditinggalkan masuk ke dalam GOR.
Korban yang saat itu hendak pulang sekitar pukul 21.00 Wita, ia melihat motornya sudah tidak berada di tempat parkir (hilang). Korban selanjutnya melaporkan kejadian tersebut ke polsek Masbagik. Atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian Rp28. 800.000
"Selain menangkap pelaku, kita juga mengamankan barang bukti berupa
1 unit unit sepeda motor jenis Scoopy,"terangnya.
Saat ini pelaku dibawa ke Polres Lotim untuk pengembangan dan proses hukum lebih lanjut. (AK-NTB/02)
Post a Comment