Burhan, Pensiunan Disbun Ditemukan Meninggal di Kokok Songgen Wanasaba
|
Masyarakat Dusun Tanak Mira, Desa Wanasaba, Kecamatan Wanasaba digegerkan dengan penemuan jenazah di Kokok Songgen desa setempat, Selasa 7 September 2021. Jenazah tersebut diketahui, Lalu Burhan (60) seorang pensiunan PNS Dinas Perkebunan asal Desa Wanasaba.
Informasi yang dihimpun aksarantb.com, penemuan jenazah di Dusun Tanak Mira pertama kali dilaporkan oleh masyarakat setempat. Identitas korban pada awalnya tidak dikenali atau Mr. X di aliran sungai Kokok Songgen.
Masyarakat kemudian melaporkan penemuan jenazah ini ke aparat desa yang selanjutnya diteruskan ke Polsek Wanasaba untuk kemudian dikoordinasikan dengan Tim Inafis Polres Lotim.
Pada pukul 14.00 Wita. Tim TRC-PB pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lotim kemudian menuju TKP untuk melakukan evakuasi bersama Anggota SAR Unit Lotim, Satpol PP dan masyarakat.
"Sekitar pukul 14.57 Wita jenazah Mr. X sudah bisa kita angkat dari dasar kali dengan kedalaman sekitar 30 meter,"terang Kabid Kedaruratan dan Urusan Logistik BPBD Lotim, Iwan Setiawan.
Selanjutnya dari pihak keluarga diminta untuk mengidentifikasi korban dan di simpulkan bahwa identitas korban, Lalu Burhan seorang pensiunan Disbun, jenis kelamin laki-laki, (60 tahun) asal Desa Wanasaba Kecamatan Wanasaba.
Untuk keperluan visum dan pemeriksaan lebih lanjut, jenazah korban kemudian dibawa menuju kamar jenazah RSUD dr. R Soedjono Selong. (yon)
Post a Comment