Berusaha Kabur, Pelaku Curas Asal Jerowaru Dihadiahi Timah Panas Polisi
CURAS: Tim Puma Polres Lombok Timur (Lotim) berhasil menangkap terduga pelaku pencurian dengan kekerasan (curas) |
Lotim - (aksarantb.com)
Tim Puma Polres Lombok Timur (Lotim) berhasil menangkap dua terduga pelaku pencurian dengan kekerasan (curas) yang terjadi di Dasan Selayar, Desa Menceh, Kecamatan Sakra Timur, Sabtu 9 September 2021 sekitar pukul 22.30 Wita. Dalam penangkapan ini, satu terduga pelaku dihadiahi timah panas karena berusaha kabur dari petugas.
Dalam Penangkapan tersebut polisi berhasil menangkap pelaku dengan, GS (22 tahun) dan MA (15) asal Jerowaru. Pelaku menjalankan aksinya pada malam hari, dimana korban bersama dua orang rekannya sedang bermain HP di teras rumah di pinggir jalan raya.
Beberapa saat kemudian, pelaku yang berjumlah tiga orang menghampiri korban menggunakan sepeda motor dan langsung merebut handphone korban. Korban yang ketika itu tidak bersedia memberikan handphone miliknya diancam pakai pisau
Korban kemudian pasrah menyerahkan dua buah handphonenya karena ketakutan. Atas kejadian ini, korban mengalami kerugian dan langsung melaporkannya di Polres Lotim.
Kasat Reskrim Polres Lotim, M.Fajri, mengatakan pelaku ditangkap di Desa Pemongkong, Kecamatan Jerowaru. Namun saat dilakukan pengembangan terhadap satu orang rekan pelaku di wilayah Jerowaru, pelaku GS berusaha melarikan diri sehingga dilakukan tindakan tegas dengan melumpuhkannya dengan tembakan ke betis kanan pelaku.
Satu orang rekan pelaku yang identitasnya sudah kami kantongi saat ini masih dalam pengejaran. "Kita juga mengamankan barang bukti satu unit sepeda motor milik pelaku yang digunakan mendatangi TKP parang dan dia buah handphone,"pungkasnya. (*)
Post a Comment