Alumni Akpol Angkatan 2013 Gelar Baksos dan Vaksinasi Sinergi di Ponpes Syaikh Abdurrahman Kotaraja
Foto: Kasat Lantas Polres Lotim, AKP. Rita Yuliana, SIK.,MM., didampingi para alumni Akpol 2013 menyerahkan bantuan sembako yang diterima langsung oleh Ketua Yayasan, Syaikh Abdurrahman Kotaraja, Sabtu 25 September 2021. |
Lotim - (aksarantb.com)
Serbuan vaksinasi terus dilakukan pemerintah, tak terkecuali dari unsur TNI dan Polri. Sabtu 25 September 2021, Alumni Akpol Angkatan 2013 menggelar Baksos dan vaksinasi di Ponpes Syaikh Abdurrahman Kotaraja, Kecamatan Sikur, Kabupaten Lombok Timur (Lotim).
Pelaksanaan vaksinasi sinergi ini sebagai wujud nyata kehadiran dan kepedulian alumni Akpol angkatan 2013 (alumni AAU, AAD, AAL 2013) yang 8 tahun mengabdi. Pasalnya, vaksinasi di Ponpes Syaikh Abdurrahman Kotaraja ini juga dirangkaikan dengan Baksos berupa pemberian sembako terhadap anak yatim dan kaum dhuafa.
Kasat Lantas Polres Lotim, AKP. Rita Yuliana, SIK., MM., yang juga alumni Akpol 2013 mengatakan, Bansos ini merupakan bentuk sinergi TNI, Polri dan Pemda Lotim. Kegiatan ini dalam rangka mendukung pemerintah sebagaimana instruksi presiden yang diteruskan oleh Kapolri untuk percepatan penanganan Covid-19 dengan vaksinasi.
Khusus untuk Polda NTB mendukung percepatan penanganan Covid-19 secara zonasi per angkatan. Dimana alumni Akpol 2013 mendapat 3.000 dosis vaksin yang nantinya disebar ke zonasi yang sudah ditentukan. Salah satunya disebar sebanyak 500 dosis vaksin di Ponpes Syaikh Abdurrahman dengan sasaran masyarakat di sekitar Ponpes dan tenaga pengajar.
Meskipun vaksinasi ini merupakan pertama kali dilakukan Budha Luhur Bhayangkara Alumni Akpol 2013 (Alumni AAU, AAD, AAL 2013) 8 Tahun Mengabdi, Rita mengaku bersyukur kegiatan ini disambut baik oleh pihak yayasan/Ponpes sehingga dapat terwujudnya Indonesia Tangguh dan Indonesia Tumbuh.
"Semoga kegiatan vaksinasi dan Baksos yang kita lakukan hari ini membawa manfaat untuk semua. Kegiatan ini masih terus berlanjut,"terangnya di hadapan para santri dan alumni Akpol 2013 yang turut hadir pada kesempatan tersebut.
Sementara, Ketua Yayasan Syaikh Abdurrahman Kotaraja, Lalu Fauzan Azima, mengucapkan rasa terima kasihnya kepada alumni Akpol angkatan 2013 yang telah menyelenggarakan vaksinasi dan Baksos di Ponpes yang dipimpinnya ini.
Kegiatan tersebut, kata dia, semoga membawa kebermanfaatan dan keberkahan serta dimudahkan segala hajat, terutama berupa kesehatan di tengah wabah pandemi Covid-19.
"Baksos dan vaksinasi ini semoga dapat bermanfaat untuk masyarakat dan para santri di Yayasan Abdurrahman. Kami ucapkan terima kasih kepada alumni Akpol 2013,"ungkapnya.
Hadir pada kegiatan tersebut, Kepala Puskesmas Kotaraja, tim vaksinator, para santri penerima Baksos, serta masyarakat umum di lingkungan Ponpes yang mendapat dosis vaksin. (*)
Post a Comment